Press "Enter" to skip to content

Cara Membuat Website Baru di Hosting Yang Sama.

0

Daftar Isi

Cara Membuat Website Baru di Hosting Yang Sama

Hallo pada artikel kali ini kita akan belajar bagaimana cara menambahkan website di hosting yang sama dengan cara Addon domain ataupun menggunakan Subdomain yang kita buat di dalam hosting yang sama.

Berapa sih maksimal kita bisa menambahkan Domain atau Subdomain baru ke dalam hosting kita? Tentunya setiap provider hosting memiliki kebijakan masing-masing, ada yang hanya memperbolehkan satu Addon domain, ada yang mengizinkan dalam jumlah tertentu , namun ada juga yang unlimited Addon domain dan Subdomain. Untuk itu kamu harus memperhatikan detail spesifikasi dari hosting yang kamu gunakan

Apa Itu Domain ?

Domain (Url) bisa kita sebut sebagai alamat dari website yang kita miliki dimana domain berfungsi untuk mengantarkan kita ke website yang kita tuju. Domain biasanya kita tuliskan pada browser kita yang berakhiran .com, .id, .net, .org dan lainnya.

Apa Itu Subdomain ?

Subdomain bisa katakan sebuah domain juga, namun untuk Subdomain sendiri tidak bisa berdiri sendiri. Untuk membuat subdomain di dalam hosting tentunya kita harus memiliki Domain utama atau domain induk yang sudah aktif.

Untuk jenis-jenis subdomain sendiri tergantung dengan kebutuhan kamu. Contoh Store, Blog, Forum, News, Event dan yang lainnya menyesuaikan dengan kebutuhan

Cara Menambahkan Domain (Addon Domain)

Cara ini bisa kamu gunakan jika kamu ingin menambahkan domain yang baru kamu beli ke hosting yang sudah ada. Baik itu dari provider yang sama atau pun provider yang berbeda. Untuk panduan lengkapnya kamu bisa ikuti langkah dibawah ini :

Menambahakan Domain dari Provider yang berbeda :

Langkah pertama kamu bisa login ke member area di mana kamu membeli Domain baru > Klik Manage Nameservers pada salah satu domain yang ingin kamu ubah Nameserver nya

Catatan : Tampilan pada gambar dibawah ini bisa saja berbeda dengan member area domain yang kamu miliki

Cara Membuat Website Baru

 

Pilih “Gunakan Kustom Nameserver” > Masukan Nameserver hosting tujuan > Klik Button “Ubah NameServer”

Cara Membuat Website Baru

 

Login ke Cpanel dari hosting yang sudah kamu miliki > Klik fitur “Addon Domains”

Cara Membuat Website Baru

Masukan Nama Domain Kamu di kolom “New Domain Name”, Untuk Subdomain dan Document Root maka akan otomatis terisi > Klik “ Add Domain”

Jika sudah klik Add Domain maka akan muncul Notifikasi bahwa penambahan domain berhasil.

Cara Membuat Website Baru

 

Atau kamu bisa mengecek nya langsung ke domain, maka domain yang baru di tambahkan sudah muncul

Cara Membuat Website Baru

 

Catatan : Untuk Mengubah DNS terkonfigurasi secara penuh ke hosting memerlukan waktu beberapa menit atau jam

 

Menambahkan Domain dari Provider yang sama:

Untuk menambahkan Domain di provider yang sama Kamu tidak perlu melakukan konfigurasi DNS. Dimana kamu hanya perlu melakukan Addon Domain saja pada cpanel hosting kamu.

Mengapa tidak perlu melakukan Setingan DNS? Karena biasanya untuk domain di dalam satu provider yang sama maka sudah secara otomatis akan mengarah ke NameServer dari hosting tersebut.

Cara menambahkan Subdomain

Untuk cara menambahkan Subdomain di hosting yang sudah ada kamu bisa ikuti langkah dibawah ini.

Login ke cpanel dari penyedia hosting kamu > Cari fitur “ Subdomains”

Cara Membuat Website Baru

 

Masukan Nama Subdomain yang dinginkan. Misal Store, Blog, News, Info dan lainnya sesuai kebutuhan kamu > Pilih Domain utama >untuk Document Root akan terisi otomatis > Klik “ Create ”

Cara Membuat Website Baru

Setelah Klik create, maka akan muncul Notifikasi jika pembuatan Subdomain sudah berhasil

 

Cara Membuat Website Baru

Sampai disini proses penambahan Subdomain sudah selesai. Atau jika kamu ingin melihat dimana daftar subdomain yang sudah kamu buat tadi, ikuti panduan berikut

 

Cara Membuat Website BaruKembali ke cpanel > Cari Fitur “ Subdomains”, Maka terlihat daftar Subdomain yang sudah kamu buat.

Cara Membuat Website di Addon Domain dan Subdomain

Untuk cara menambahkan website WordPress di dalam Domain baru dan Subdomain sebenarnya tidak ada langkah-langkah yang berbeda dengan cara menginstal WordPress pada umum nya. Hanya terletak pada pemilihan Domain atau Subdomain yang ingin digunakan saja.

Untuk itu pada langkah penginstalan WordPress Dengan menggunakan Domain baru dan Subdomain kali ini saya akan menggabungkan nya saja, dimana nanti kamu bisa memperhatikan pada pemilihan Domain yang ingin digunakan.

Kamu bisa ikuti panduan dibawah ini :

Login ke cpanel dari Hosting

Cari Fitur “Softaculous Apps installer”

Cara Membuat Website Baru

 

Klik “ Logo WordPress”

Cara Membuat Website Baru

 

Klik “ Install Now”

Cara Membuat Website Baru

 

Untuk Settingan “ Software Setup”

  • Pilih Versi WordPress yang ingin digunakan. Kami sarankan untuk menggunakan Versi Terbaru
  • Untuk Pilihan Domain, kamu bisa klik lalu pilih Domain atau Subdomaiin yang ingin digunakan untuk pengsintalan WordPress
  • Untuk Folder Directory, biarkan kosong

Cara Membuat Website Baru

 

Cara Membuat Website BaruUntuk Site Settings, kamu bisa memasukan Judul Situs dan Deskripsi Situs sesuai dengan website yang sedang kamu buat

 

Cara Membuat Website BaruUntuk Admin Account. Masukan Username, password dan email aktif kamu (perlu diperhatikan bahwa username dan password ini nanti yang akan digunakan ketika kamu login ke website)

 

Cara Membuat Website BaruPilih bahasa yang ingin kamu gunakan

 

Cara Membuat Website Baru Scroll ke bawah > klik “install”

 

Cara Membuat Website BaruProses installasi berjalan > Tunggu sampai selesai

 

Cara Membuat Website Baru Setelah selesai maka akan muncul Notifikasi bahwa penginstalan Sudah berhasil. Kamu bisa langsung mengunjungi website yang sudah kamu install melalui link yang tersedia atau langsung menuju ke dashboard WordPress kamu.

Oke, sampai tahap ini kita sudah berhasil untuk menambahkan website baru di dalam domain ataupun subdomain baru di dalam hosting yang sama.

Akhir kata penulis mengucapkan Terimakasih, semoga artikel kali ini bisa bermanfaat.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

0 Shares
Share
Tweet
Share
Pin